DECEMBER 9, 2022
Berita

Diskominfo Ciamis Selenggarakan Pelatihan Aplikasi Sapawarga Gelombang Pertama

post-img

Panjalu (15/8), Diskominfo Kabupaten Ciamis menyelenggarakan Pelatihan Aplikasi Sapawarga gelombang pertama dengan peserta dari Kecamatan Panjalu, Kecamatan Lumbung, Kecamatan Sukamantri dan Kecamatan Panawangan.

Mengawali kegiatan, Camat Panjalu Drs. H Erwin Hermawan sebagai tuan rumah memberikan sambutan ucapan selamat datang kepada para peserta pelatihan. Dilanjutkan dengan sambutan dan arahan dari Kadiskominfo Kabupaten Ciamis Aef Saefuloh, S.Sos, M.Si. “Pelatihan aplikasi sapawarga gelombang pertama ini diikuti oleh 39 orang peserta yang terdiri dari 11 orang Pendamping Lokal Desa, 1 orang unsur DPMD, 1 orang RTIK (Dedemit), 4 orang perangkat kecamatan, 4 orang perangkat desa, dan 18 orang Ketua RW, yang dilatih oleh 2 orang pelatih dari Diskominfo Kabupaten Ciamis” ujarnya.

Aef berharap pelatihan aplikasi sapawarga ini diikuti dengan sungguh-sungguh, karena program ini merupakan salah satu program unggulan Gubernur Jawa Barat dalam bentuk inovasi pelayanan publik yang didesain responsif, integratif dan responsif dari Pemprov Jabar sebagai sarana untuk menyampaikan aspirasi warga masyarakat Jawa Barat.

Selanjutnya Kepala Seksi Telematika Diskominfo Kabupaten Ciamis, Hendri Ridwansyah, ST., MM. menjelaskan bahwa pelatihan aplikasi sapawarga di Kabupaten Ciamis akan diselenggarakan sebanyak 7 gelombang dengan total peserta yang akan dilatih sebanyak 253 orang tersebar di Kabupaten Ciamis. “Sapawarga adalah program pemberian fasilitas gadget dan platform aplikasi dari Pemprov Jabar yang dapat mempermudah warga dalam menyampaikan aspirasi, mendapatkan informasi, serta mendapatkan layanan publik yang terintegrasi dalam satu aplikasi” jelasnya.

Pelatihan diawali dengan instalasi aplikasi sapawarga pada gadget yang telah diterima oleh masing-masing perwakilan Ketua RW dan perangkat desa, kemudian diberikan akses masuk aplikasi sehingga bisa diketahui apa saja menu layanan yang ada pada aplikasi sapawarga tersebut yang diantaranya adalah menu Lapor, Usulan, Survey, Polling, Info Harga, dan e-samsat. Para Pendamping Lokal Desa pun mengikuti tahapan pelatihan dengan seksama karena diharuskan untuk membantu mensosialisasikan dan melatih perangkat desa dan Ketua RW lainnya yang tidak dapat mengikuti pelatihan pada kesempatan ini.

Press Release : Diskominfo Ciamis

author-img_1

Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Ciamis

Penulis

Sinergi Membangun Kemandirian Ekonomi, Sejahtera untuk Semua.

About Us

The argument in favor of using filler text goes something like this: If you use arey real content in the Consulting Process anytime you reachtent.

Cart